Wednesday, July 4, 2012

Keunggulan bersaing


Keunggulan Bersaing:

  •           Valuable, bernilai, nilai keunggulan
  •           Rare, langka, tingkat keunikan
  •           Imitible, tidak dapat diduplikasi
  •           No-substitute, tidak ada pengganti

Thursday, February 2, 2012

Visi dan Misi


Visi UNSIKA
MENJADI PERGURUAN TINGGI YANG BERDAYA SAING
DI TINGKAT NASIONAL TAHUN 2020

Misi UNSIKA
  1. Menyiapkan Sumber daya manusia yang ahli dan berahlaq mulia
  2. Menciptakan, menerapkan dan mengembangkan IPTEKS yang berdaya guna dan berhasil guna
  3. Melaksanakan pengabdian pada masyarakat secara aktif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Visi Fasilkom UNSIKA
Menjadi Pusat Pendidikan Teknologi Informasi yang berdaya saing
di tingkat nasional pada tahun 2020

Misi Fasilkom UNSIKA
  1. Menyelenggarakan pendidikan berkualitas tinggi di bidang teknologi informasi
  2. Menciptakan, menerapkan dan mengembangkan teknologi informasi yang berdaya guna dan berhasil guna
  3. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat secara aktif di bidang teknologi informasi
  4. Menciptakan komunitas teknologi informasi yang berjiwa wirausaha dan berdaya saing
Visi Program Studi Informatika
Menjadi Program Studi Teknik Informatika yang berdaya saing
di tingkat nasional pada tahun 2020

Misi Program Studi Teknik Informatika UNSIKA
  1. Menciptakan suasana akademik yang dinamis
  2. Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan analitik di bidang informatika
  3. Menciptakan, menerapkan dan mengembangkan teknologi informasi yang berdaya guna dan berhasil guna bagi masyarakat
  4. Membangun Komunitas informatika yang memiliki jiwa kewirausahaan
=05052011, DM-OK-YA-AAH-AS-KST-MJ-AAR-AP-SD=

=25112011, DM-OK-AAH-AF-AS-HH-MES-NS-SD=

Friday, January 6, 2012

Panduan Layout SKRIPSI

Bab I Pendahuluan

1.1 Latar Belakang


Berikan narasi tentang fenomena yang akan dibahas pada penelitian.
Tuliskan fenomena secara global pada paragraf awal, paragraf selanjutnya menjelaskan fenomena yang semakin mengerucut ke objek yang akan dibahas.
Paragraf selanjutnya menjelaskan tentang objek penelitian secara singkat.
Selanjutnya uraikan proses yang saat ini terjadi secara jelas sehingga dapat dijelaskan masalah-masalah yang menjadi fokus sehingga perlu dilakukan penelitian untuk penyelesaian masalah tersebut.
Paragraf penutup dapat menjelaskan maksud peneliti dikaitkan dengan masalah yang disampaikan dan topik penelitian.

1.2 Perumusan Masalah


Dari penjelasan pada Latar Belakang, kita sudah menjelaskan masalah yang ada secara umum dan menyeluruh. Pada bagian ini masalah yang sudah disampaikan dirumuskan menjadi kumpulan pertanyaan yang akan diselesaikan melalui penelitian ini, biasanya digunakan pertanyaan, misalnya menggunakan kata “bagaimana”


contoh:


1. Bagaimana agar "masalah pertama" dapat diselesaikan


2. Bagaimana membuat aplikasi untuk menyelesaikan "masalah  
    dimaksud"
3. Bagaimana agar ....

1.3 Tujuan Penelitian


jumlahnya sama dengan perumusan masalah, sebagai jawaban dari pertanyaan yang ada pada rumusan masalah

1.4 Kegunaan/manfaat


sebutkan kegunaan dan manfaat penelitian secara teoritis dan/atau secara praktis sesuai latar belakang masalah


buat dalam bentuk pointer atau deskripsi

1.5 Metodologi


sebutkan metodologi dan tool/model yang digunakan secara singkat

1.6 Sistematika Penulisan


tuliskan sistematika dan outline penulisan skripsi



Bab II Tinjauan Pustaka

2.1 Landasan Teori

Sampaikan landasan teori yang sesuai dengan penelitian berdasarkan literatur yang dibutuhkan, buat outline grouping (pengelompokan bahasan) sesuai topik literatur, contoh:
2.1.1 Teknologi Informasi
2.1.1.1 Pengertian Teknologi Informasi
2.1.1.2 Komponen Teknologi Informasi
2.1.1.3 Manfaat ....
2.1.2 Perangkat Lunak
catatan: tambahkan sumber literatur sesuai aturan

2.2 Penelitian sebelumnya



Tuliskan jurnal ataupun karya tulis lainnya yang sesuai dengan penelitian yang dilakukan. Pada akhir tulisan sampaikan perbedaan penelitian yang dilakukan dengan penelitian sebelumnya.

Bab III Metodologi Penelitian

3.1 Metode yang digunakan


uraikan secara singkat metode yang digunakan dan alasan menggunakan metode tersebut

3.2 Jenis Data


3.2.1 Primer



Uraikan data yang akan diambil sebagai bahan data primer



data primer adalah data yang diperoleh dari lapangan melalui metode kuesioner, wawancara, observasi, survey



dan berhubungan dengan pengembangan aplikasi


3.2.1 Sekunder



Uraikan data yang akan diambil sebagai bahan data sekunder



data sekunder adalah data historical yang sudah tersedia sehingga kita tinggal mencari dan mengumpulkan. Data sekunder dapat kita peroleh dengan lebih mudah dan cepat karena sudah tersedia, misalnya di perpustakaan, perusahaan-perusahaan, organisasi-organisasi perdagangan, biro pusat statistik, dan kantor-kantor pemerintah. Termasuk data di objek penelitian.

3.3 Teknik Pengumpulan Data


Uraikan teknik-teknik pengumpulan data untuk mendapatkan data primer dan sekunder. Data Sekunder diperoleh melalui studi literatur, informasi umum, dan lain-lain. Data Primer diperoleh melalui observasi, wawancara, kuesioner.

3.4 Tempat dan Waktu Penelitian


3.4.1 Tempat Penelitian



Uraikan objek penelitian, misalnya: sejarah, struktur organisasi, fungsi dan wewenang setiap unsur organisasi, dll...


3.4.2 Waktu Penelitian



Buat bagan waktu rencana penelitian dalam bentuk gantt-chart

3.5 Rancangan Penelitian



Buat point-point rencana penelitian berdasarkan model yang digunakan, tuliskan tool-tool yang digunakan pada setiap kegiatan penelitian.

Bab IV Hasil dan Pembahasan
4.1 Hasil Penelitian

uraikan langkah-langkah pengembangan berdasarkan rancangan penelitian pada bab sebelumnya

4.2 Pembahasan

Jawaban hasil penelitian terhadap perumusan masalah, uraikan bagaimana melakukan analisis terhadap hasil penelitian apakah sudah dapat menyelesaikan masalah.
Biasanya pada bagian ini disampaikan hasil kuesioner terhadap pengguna.

Bab V Kesimpulan dan Saran
5.1 Kesimpulan

Uraikan hasil analisis dan pelaksanaan penelitian, point-point persis sama dengan rumusan masalah, biasanya isinya mirip dengan tujuan penelitian tapi disampaikan data hasil analisis hasil penelitian

5.2 Saran
Uraikan saran-saran yang berhubungan dengan penelitian dan hasil penelitian. 
Biasanya disampaikan kekurangan atau bagian yang belum diselesaikan pada penelitian yang dilakukan.
Dapat disampaikan juga saran untuk pengelola objek penelitian sehubungan dengan penggunaan hasil penelitian.